Sukses


Real Madrid Incar Youngster Sensasional Milik Flamengo

Bola.com, Jakarta - Real Madrid ikut aktif di bursa transfer musim dingin Januari ini. Los Blancos dikabarkan ingin merekrut wonderkid asal Brasil yang sekarang masih bermain untuk Flamengo, Reinier Carvalho.

Usia Reinier baru 17 tahun, namun harganya terbilang cukup mahal. Flamengo disebut memasang harga mencapai 30-35 juta euro bagi Real Madrid untuk memboyong pemain muda itu. 

Ini bukan kali pertama klub pengoleksi 33 gelar La Liga itu tertarik dengan pemain muda penuh talenta. Sebelumnya, Real Madrid sudah mendatangkan Vinicius Junior (19 tahun) dan Rodrygo Goes (18).

Selain Real Madrid, klub-klub top Eropa seperti Barcelona dan Manchester City dikabarkan turut serius menguber tanda tangan Reinier.

Rumor Reinier merapat ke Real Madrid justru diembuskan pelatih Flamengo, Jorge Jesus. 

"Saya mempromosikan tiga pemain di Flamengo, satu berusia 17 tahun, dan dua lagi masing-masing berusia 18 dan 19 tahun," kata Jesus.

"Mereka sudah jadi starter di Flamengo, dan pemain yang berusia 17 tahun dijual ke salah satu klub besar Eropa dengan nilai jutaan euro," imbuhnya.

Meski tidak menyembut identitas pemain yang dimaksud, Jesus tampaknya mengacu pada Reinier, Lincoln (penyerang yang baru berulang tahun ke-19), dan Matheus Thuler, bek yang kini berusia 20 tahun. Ketiganya mampu mengesankan pelatih asal Portugal itu.

Beberapa jam setelah Jesus mengeluarkan pernyataan tersebut, Reinier diketahui mulai mem-follow akun Instagram klub Real Madrid, termasuk deretan pemain-pemain Los Blancos, seperti Marco Asensio, Luka Jovic, Eder Militao, Eden Hazard, Sergio Ramos, Toni Kroos, Vinicius Junior, Dani Carvajal, Rodrygo Goes, dan Marcelo.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Diminati Atletico Madrid

Sebelum dikaitkan dengan Real Madrid, Reinier masuk radar Atletico Madrid. Namun, kesepakatan tak terjalin lantaran Reinier beroperasi di daerah sama seperti posisi bintang muda Los Rojiblancos lainnya, Joao Felix.

Reinier memang jadi satu di antara youngster di jagat sepak bola internasional yang memiliki nilai tinggi.

Andai memang benar ke Real Madrid, Reinier dimungkinkan masih akan berkiprah bersama Flamengo dengan status pinjaman hingga musim panas mendatang sehingga ia tetap bisa bermain di tim utama.

Opsi tersebut diambil juga arena slot pemain non-Uni Eropa di Los Blancos saat ini sudah penuh dengan keberadaan Eder Militao, Vinicius, dan Rodrygo.

Sumber: As

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer