Sukses


Link Live Streaming El Clasico di Vidio: Real Madrid Vs Barcelona

Bola.com, Jakarta - Real Madrid akan menjamu Barcelona di Santiago Bernabeu, pada laga pekan ke-26 La Liga Spanyol, Minggu (1/3/2020). Bermain di hadapan pendukung sendiri, Madrid bertekad meraih kemenangan sekaligus menyudahi tren minor.

El Real gagal memetik hasil positif dalam dua laga terakhir di La Liga. Anak asuh Zinedine Zidane tersebut bermain imbang 2-2 kontra Celta Vigo dan kalah 0-1 dari Levante.

Hasil tersebut membuat Los Blancos turun ke peringkat dua klasemen sementara La Liga dengan nilai 53. Mereka tertinggal dua poin dari Barcelona yang berada di posisi teratas.

Tak ingin kembali gagal meraih kemenangan, Real Madrid bertekad membungkam Barcelona. Raihan tiga poin akan membuat Madrid menghuni puncak klasemen.

Sementara itu, El Barca bertandang ke Santiago Bernabeu dengan kepercayaan diri tinggi. Barcelona berhasil menyapu bersih kemenangan dalam empat laga terakhir di La Liga.

Mereka mampu membungkam Levante dengan skor 2-1, menang 3-2 atas Real Betis, mengalahkan Getafe 2-1, dan memetik kemenangan lima gol tanpa balas atas Eibar.

Anda bisa menyaksikan duel Real Madrid versus Barcelona melalui live streaming di Vidio.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Link Live Streaming

Real Madrid Vs Barcelona

Santiago Bernabeu

Pukul 03.00 WIB

Live streaming: Vidio

Link: Vidio

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer