Sukses


Philippe Coutinho Memohon kepada Jurgen Klopp Bantu Akhiri Mimpi Buruk di Barcelona

Bola.com, Barcelona - Pemain Barcelona, Philippe Coutinho, dikabarkan memohon secara pribadi kepada manajer Livepool, Jurgen Klopp, untuk membawanya kembali ke Anfield pada musim panas ini. Coutinho ingin segera menyudahi mimpi buruknya di Barcelona. 

Seperti dilansir Teamtalk, Minggu (14/6/2020), Jurgen Klopp dikabarkan belum lama ini sudah berbicara dengan Philippe Coutinho

Sang pemain disebut-sebut menyampaikan keinginannya kembali ke Anfield setelah kariernya di Barcelona tak berjalan mulus, bahkan bisa dibilang menjadi mimpi buruk. Padahal saat meninggalkan Liverpool untuk gabung Barcelona pada Januari 2018, Coutinho memecahkan rekor transfer senilai 142 juta pounds. 

Liverpool kemudian memakai uang hasil penjualan Coutinho untuk merekrut Virgil van Dijk dan Alisson Becker. Tambahan dua pemain itu membuat The Reds kian perkasa. 

Buktinya Liverpool berhasil merengkuh trofi Liga Champions 2019 dengan mengalahkan Tottenham Hotspur di partai final. Pasukan besutan Jurgen Klopp juga tinggal selangkah lagi menjuarai Premier League. 

Liverpool mengalami kesulitan finansial untuk berbelanja besar-besaran pada musim panas 2020 akibat krisis virus corona. Kondisi itu membuat The Reds gagal memboyong Timo Werner. Sang pemain malah tinggal selangkah lagi akan menjadi milik Chelsea.   

Dengan kondisi itu, masih perlu dilihat apakah Liverpool bisa memboyong Philippe Coutinho dari Barcelona. Opsi yang paling masuk akal kemungkinan meminjam Coutinho, dengan opsi kontrak permanen setelah masa peminjaman berakhir. 

 

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Opsi Lain

Nasib Philippe Coutinho di Barcelona memang jauh dari harapan. Alih-alih menjadi tumpuan El Barca, ia malah lebih akrab dengan bangku cadangan. Pemain Brasil itu sulit beradaptasi dengan pola permainan Barcelona. 

Musim ini Coutinho menjalani masa peminjaman di Bayern Munchen. Klub raksasa Bundesliga itu sebenarnya punya opsi mempermanenkan status Coutinho, tapi emoh mengambil pilihan itu. 

Alhasil, mau tak mau Coutinho harus kembali dulu ke Camp Nou. 

Jika Liverpool tak juga bergerak untuk memboyong Coutinho, opsi lain yang bisa diambil sang pemain adalah mempertimbangan tawaran peminjaman dari trio London, yaitu Chelsea, Arsenal, dan Tottenham Hotspur. 

 

Sumber: Teamtalk 

Video Populer

Foto Populer