Sukses


Liga Spanyol: Eibar Tetap Mengantisipasi Kekuatan Barcelona meski Tanpa Lionel Messi

Bola.com, Barcelona - Pelatih Eibar, Jose Luis Mendilibar, tak menganggap absennya Lionel Messi pada laga melawan Barcelona, Rabu (30/12/2020) sebagai keuntungan. Menurutnya, tanpa Messi Barcelona masih menjadi tim yang berbahaya.

Lionel Messi dipastikan melewatkan laga Barcelona melawan Eibar. Hal itu terjadi setelah pelatih Ronald Koeman memutuskan untuk memberikan libur tambahan untuk Messi yang masih dalam perawatan cedera di pergelangan kaki kanannya.

"Absennya Lionel Messi merupakan kabar baik karena dia adalah pemain terbaik di dunia. Akan tetapi, hal ini bisa menyebabkan pemain lain memiliki lebih banyak kebebasan dan bermain lebih baik sebagai tim," kata Mendilibar seperti dikutip Marca, Selasa (29/12/2020).

Penilaian Mendilibar mengacu pada laga terakhir Barcelona yang menang 3-0 melawan Real Valladolid. Menurut Mendilibar, Barcelona memiliki permainan yang bagus dan berbahaya.

"Mereka memindahkan bola dengan cepatdan menang mudah. Mereka menciptakan banyak peluang dan hampir tidak kebobolan," ucap Mendilibar.

Kekhawatiran Mendilibar bukan tanpa alasan. Barcelona punya catatan apik karena tak terkalahkan 36 laga terakhir di kandang dan selalu minimal mencetak dua gol saat menghadapi Eibar pada 12 laga terakhir.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Andalkan Antoine Griezmann

Absennya Lionel Messi membuat pelatih Ronald Koeman bisa mengandalkan Antoine Griezmann sebagai pengganti di lini sayap Barcelona. Griezmann akan dibantu Pedri dan Philippe Coutinho untuk menyokong pergerakan Martin Braithwaite di lini depan.

Secara umum, permainan Barcelona tak banyak terganggu dengan absennya Lionel Messi. Justru hal itu bisa membuat para pemain lebih berani dalam menyusuri ruang kosong.

Barcelona membutuhkan kemenangan atas Eibar untuk bisa bersaing dalam perburuan gelar La Liga 2020-2021. Barcelona saat ini berada di peringkat kelima dengan raihan 24 poin. 

Sumber: Marca

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer