Bola.com, Madrid - Kota Madrid diterpa badai salju pertama dalam 10 tahun terakhir. Akibatnya banyak tempat-tempat yang tertutup salju tebal, termasuk Stadion Wanda Metropolitano, kandang Atletico Madrid.
Salju setebal hingga 50 sentimeter bisa menutup suatu area di Kota Madrid. Suhu terendah mencapai minus 8 derajat celsius. Menurut BBC, 4 orang telah menjadi korban jiwa dalam badai salju yang menerpa Madrid.
Baca Juga
Advertisement
Salju juga sempat membuat lapangan di Stadion Wanda Metropolitano tidak bisa digunakan. Namun, Atletico Madrid memiliki cara untuk membersihkan salju dengan cepat.
Pengerjaan dilakukan dimulai pada 8 Januari 2021 pada pukul 5 sore. Sebanyak 11 lampu berkekuatan besar dipasangan di sepanjang lapangan. Lampu-lampu tersebut memanaskan salju dan membuatnya mencair.
Selain itu, sirkuit pemanas juga dinyalakan untuk memanaskan lapangan. Pemanas tersebut dipasang dengan suhu 30 derajat celsius.
Setelah itu, sebanyak 30 pekerja dikaryakan untuk membersihkan sisa-sisa salju yang berada di lapangan. Alhasil, para pemain Atletico Madrid bisa berlatih di dalam Stadion Wanda Metropolitano.
Atletico akan menghadapi Sevilla dalam laga tunda, yang seharusnya digelar pada pekan pertama Liga Spanyol, pada Rabu (13/1/2021) dinihari WIB. Pasukan Diego Simeone, sementara ini, berada di posisi puncak klasemen.
Bagaimana proses membersihkan salju di Stadion Wanda Metropolitano, kandang Atletico Madrid? Kalian bisa menyaksikannya dalam tayangan singkat di atas.