Bola.com, Seville - Lionel Messi tampil moncer saat Barcelona bersua Sevilla pada laga pekan ke-25 La Liga di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, Sabtu (27/2/2021) malam WIB. Messi mencetak satu gol dan satu assist, sekaligus membawa Barca menang 2-0.
Berkat hasil positif tersebut, Los Cules naik ke peringkat kedua klasemen sementara La Liga dengan nilai 53. Mereka tertinggal dua poin dari Atletico Madrid yang menghuni posisi teratas, namun baru menjalani 23 pertandingan.
Baca Juga
Advertisement
Sementara itu, Sevilla masih tertahan di urutan keempat klasemen Liga Spanyol. Los Nervionenses mendulang 48 poin hasil dari 24 pertandingan.
Menjalani laga di kandang lawan, Barcelona coba mengambil inisiatif serangan sejak bola digulirkan. Dua peluang bagus didapat Blaugrana lewat aksi Ousmane Dembele pada menit ke-22 dan Lionel Messi menit ke-24.
Akan tetapi, bola hasil tendangan keduanya masih bisa digagalkan kiper Sevilla, Bono.
Masuk menit ke-29, Barcelona berhasil unggul lebih dulu. Umpan terobosan Lionel Messi mampu dituntaskan Dembele menjadi gol dengan tendangan kaki kiri. Sampai babak pertama berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Babak Kedua:
Pada paruh kedua, Barcelona langsung tancap gas. Serangan yang dilancarkan tim asuhan Ronald Koeman itu mampu merepotkan barisan belakang Sevilla.
Masuk menit ke-59, Sergino Dest nyaris menggandakan keunggulan Barcelona. Akan tetapi, bola hasil sepakan keras Dest dari dalam kotak penalti Sevilla hanya menerpa mistar gawang.
Lima menit jelang waktu normal berakhir, Lionel Messi berhasil mengukir namanya di papan skor. Setelah peluang pertama dapat digagalkan Bono, bola liar berhasil direbut La Pulga dan menjaringkannya ke dalam gawang dengan sepakan kaki kanan.
Memasuki menit-menit akhir, Sevilla coba mengejar ketertinggalan. Akan tetapi, upaya Los Nervionenses untuk mencetak gol selalu gagal. Hingga pertandingan usai, skor 2-0 untuk kemenangan Barcelona tetap tidak berubah.
Â
Advertisement
Susunan pemain:
Sevilla (4-2-3-1): 13-Bono; 16-Jesus Navas, 20-Diego Carlos (4-Karim Rekik 46'), 12-Jules Kounde, 18-Sergio Escudero; 8-Joan Jordan, 25-Fernando; 24-Alejandro Gomez (7-Suso 46'), 10-Ivan Rakitic (14-Oscar Rodriguez 63'), 11-Munir El Haddadi (15-Youssef En-Nesyri 46'); 9-Luuk de Jong (21-Oliver Torres 63').
Pelatih: Julen Lopetegui (Spanyol)
Barcelona (3-1-4-2): 1-Marc-Andre ter Stegen; 28-Oscar Mingueza, 3-Gerard Pique (4-Ronald Araujo 67' (23-Samuel Umtiti 82')), 15-Clement Lenglet; 5-Sergio Busquets; 2-Segino Dest, 16-Pedri (27-Ilaix Moriba 71'), 21-Frenkie de Jong, 18-Jordi Alba; 10-Lionel Messi, 11-Ousmane Dembele (9-Martin Braithwaite 82').
Pelatih: Ronald Koeman (Belanda)