Bola.com, Jakarta - Keinginan Arsenal mempermanenkan Martin Odegaard tampaknya akan menemui jalan buntu. Sang gelandang ingin kembali ke Real Madrid, dan sebaliknya, kubu Los Blancos pun tidak berencana menjualnya.
Martin Odegaard meraih banyak pujian sejak pindah ke Arsenal dengan status pinjaman. Aksi terkininya hadir ketika The Gunners ditahan imbang 3-3 oleh Wes Ham.
Baca Juga
Advertisement
Tetapi harapan Arsenal untuk mendapatkan Odegaard dengan kontrak permanen tampaknya tak akan terwujud. Real Madrid dilaporkan tidak berniat melepasnya.
Marca mengklaim, raksasa Spanyol itu masih memandang pemain asal Norwegia tersebut sebagai bagian fundamental dari tim mereka di masa depan, meski ia kekurangan waktu bermain di Madrid.
Dan pukulan lebih telak lagi buat Arsenal, Odegaard dikabarkan masih bertekad sukses di Real Madrid.
Saksikan video pilihan berikut ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ingin Kejelasan
Namun sebelum kembali, Odegaard menginginkan kejelasan mengenai situasi manajerial di tengah tanda tanya besar seputar apakah Zinedine Zidane bakal tetap menangani Real Madrid atau tidak.
Gelandang serang berusia 22 tahun itu telah berjuang untuk mendapatkan kepercayaan dari Zidane. Arsenal adalah klub berikutnya di mana ia bermain sebagai pinjaman.
Tapi untuk saat ini, Odegaard sangat ingin memberikan yang terbaik buat Arsenal. Tim London Utara itu masih bersaing untuk memenangkan Liga Europa yang akan menawarkan mereka jalan ke Liga Champions musim depan.
Sumber: Marca
Advertisement