Sukses


Liga Spanyol: Georginio Wijnaldum Ngebet Banget Gabung Barcelona, tapi...

Bola.com, Jakarta - Gelandang Liverpool, Georginio Wijnaldum dikabarkan memberi tahu teman-temannya bahwa dia ingin pindah ke Barcelona pada musim panas nanti.

Mantan pemain Newcastle United itu belum mencapai kesepakatan baru dengan Liverpool. Direkrut olahraga Liverpool, Michael Edwards diyakini enggan untuk menuruti tuntutan sang pemain.

Wijnaldum telah banyak dikaitkan dengan kepindahan ke Camp Nou, meskipun ada laporan Barcelona memprioritaskan pemain akademi untuk naik level.

Namun, The Mirror mengklaim, Wijnaldum masih melihat masa depannya di Barcelona. Peluangnya besar lantaran keuangan Barcelona sedang tidak oke dan bisa mendapatkan gelandang secara gratis.

Laporan itu menambahkan, motivasi Wijnaldum ke Barcelona berlipat karena Lionel Messi. Kabarnya, Messi akan bertahan.

Wijnaldum juga berharap untuk bersatu kembali dengan rekan senegaranya Memphis Depay, yang juga menjadi pemain bidikan Ronald Koeman.

Georginio Wijnaldum telah membuat 43 penampilan untuk tim Jurgen Klopp di semua kompetisi musim ini. The Reds dikabarkan telah mengalokasikan bintang muda Rennes, Eduardo Camavinga sebagai pengganti Wijnaldum.

Termasuk Georginio Wijnaldum, Ini 4 Pemain Dengan Usia Paling Senior di Liverpool

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Barcelona Butuh, tapi..

Barcelona bakal mendatangkan Georginio Wijnaldum secara gratis pada musim panas. Hal itu terjadi karena kontraknya di Liverpool akan berakhir pada 30 Juni 2021.

Georginio Wijnaldum merupakan sosok yang dikagumi pelatih Ronald Koeman. Selama melatih Timnas Belanda, pemain berusia 30 tahun itu kerap menjadi andalan di lini tengah.

Wijnaldum merupakan gelandang tengah yang punya peran krusial di Liverpool. Wijnaldum sejauh ini udah tampil sebanyak 44 kali dan mencetak tiga gol.

Jika lancar, kehadiran Georginio Wijnaldum tentu bakal menambah kekuatan Barcelona di lini tengah. Sektor tengah dianggap masih perlu ditingkatkan oleh Barcelona untuk menantang gelar musim depan. 

Sumber: Mirror

3 dari 3 halaman

Barcelona Bersaing Ketat di Perebutan Gelar Liga Spanyol

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer