Sukses


Jadwal Liga Spanyol, Minggu 2 Mei 2021: Barcelona Harus Menang atau Tertinggal dalam Persaingan

Bola.com, Jakarta - Empat pertandingan jornada 34 La Liga Spanyol digelar pada Minggu (2/5/2021) malam hingga Senin dini hari WIB. Satu di antaranya adalah laga yang mempertemukan Valencia kontra Barcelona.

Laga tersebut menjadi penting bagi Barcelona yang kini tertinggal lima poin dari Atletico Madrid dan tiga poin dari Real Madrid. Kondisi tersebut karena duo klub ibu kota Spanyol itu meraih kemenangan dalam laga yang mereka mainkan pada Sabtu (1/5/2021).

Barcelona menjalani laga jornada 34 La Liga Spanyol ini dengan bertandang ke markas Valencia. Kekalahan saat menjamu Granada di Camp Nou pada laga terakhir membuat Barcelona perlu memastikan diri untuk bangkit dan tidak tertinggal dari dua rivalnya dalam persaingan juara pada fase akhir musim ini.

Pertandingan antara Valencia kontra Barcelona ini akan menjadi penutup rangkaian pertandingan, di mana laga ini digelar pada Senin (3/5/2021) dini hari WIB.

Sebelum itu ada pertandingan antara Real Valladolid kontra Real Betis pada pukul 19.00 WIB, Villarreal kontra Getafe pada 21.15 WIB, dan Granada kontra Cadiz pada pukul 23.30 WIB.

Berikut jadwal La Liga Spanyol yang digelar pada Minggu (2/5/2021) hingga Senin dini hari:

 

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Jadwal La Liga

Jadwal Liga Spanyol, Minggu (2/5/2021)

19:00 - Real Valladolid vs Real Betis

21:15 - Villarreal vs Getafe

23:30 - Granada vs Cadiz

02:00 - Valencia vs Barcelona

3 dari 3 halaman

Posisi Barcelona Saat Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer