Sukses


Liga Spanyol: Chelsea, Manchester United, PSG Berebut Raphael Varane... Real Madrid? Kami Tunggu Tawaran Tertinggi

Bola.com, Jakarta - Manchester United, Chelsea dan Paris Saint-Germain bertarung habis-habisan buat bisa meminang Raphael Varane dari Real Madrid selama jendela transfer musim panas ini.

Kontrak pemain berusia 28 tahun itu di Bernabeu akan berakhir Juni 2022, dan dia diperkirakan akan dijual musim panas ini kecuali sang pemain berubah pendirian meneken kontrak baru.

Menurut ABC, Real Madrid tidak siap untuk menanggung risiko kehilangan Varane dengan status bebas transfer tahun depan dan karena itu mereka sedikit lentur berkaitan dengan mahar transfer. Harga yang dipatok buat Raphael Varane kisaran £60 juta.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Man United, Chelsea dan PSG semuanya tertarik untuk mengontrak sang pemain internasional Prancis, dengan ketiganya tampaknya bersiap menuntaskan kesepakatan setelah Euro 2020.

Pemenang Piala Dunia 2018 kembali menjadi pemain kunci bagi Real Madrid selama musim 2020-2021, membuat 41 penampilan di semua kompetisi.

Varane diperkirakan ingin mencari tantangan baru, dan berbagai laporan menunjukkan bahwa ia condong ke arah pindah ke pentas Premier League.

Video

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Rencana Perpanjangan Kontrak Buntu

Dilansir Marca, Raphael Varane sudah membulatkan tekadnya. Sang bek memilih untuk hengkang dari Real Madrid pada musim panas nanti.

Laporan itu mengklaim bahwa agen Varane dan manajemen Real Madrid sudah duduk bersama untuk membahas kontrak sang bek.

Namun setelah proses yang panjang, kedua pihak tidak menemukan kata sepakat. Besaran nilai kontrak diyakini menjadi alasan ketidaksepemahaman keduanya.

Melihat kondisi tersebut, Raphael Varane memutuskan untuk tidak melanjutkan proses negosiasi dan hengkang di musim panas nanti. 

Sumber: Sportsmole

3 dari 3 halaman

Klasemen Akhir La Liga 2020-2021

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer