Sukses


Liga Spanyol: HUT Ke-76 RI, Luca Zidane hingga Jordi Alba Ucapkan Merdeka

Bola.com, Jakarta - Tepat 17 Agustus 2021, Republik Indonesia tengah merayakan kemerdekaan yang ke-76. Sejumlah pemain La Liga, mulai dari Luca Zidane hingga Jordi Alba ikut memberikan selamat dengan mengucapkan kata "Merdeka!".

Perayaan 17 Agustus tahun ini sama seperti 2020. Pasalnya, Indonesia masih dilanda pandemi COVID-19. Bahkan, jumlah pasien positif menembus angka hingga 56 ribu lebih pada 15 Juli lalu.

Tingginya jumlah angka postif COVID-19 di Indonesia, membuat pemerintah menerapkan PPKM (Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat) Darurat sejak 3 Juli lalu. Alhasil, perlombaan-perlombaan yang biasanya memeriahkan perayaan hari kemerdekaan terpaksa ditiadakan.

Meski begitu, proses upacara pengibaran bendera Merah Putih di Istana Negara tetap berlangsung. Upacara yang dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi tersebut tetap berjalan dengan khidmat.

Namun, akibat masih dalam situasi pandemi, tidak banyak tamu undangan yang hadir. Sejumlah pejabat negara dan duta besar menyaksikan proses upacara secara daring.

Ucapan Dirgahayu ke-76 Republik Indonesia memenuhi jagad dunia maya. Bahkan, tagar HUT RI ke-76 sempat masuk jajaran trending topic di Twitter.

Sejumlah pemain La Liga turut memberikan ucapan dirgahayu ke-76 Indonesia. Kata "Merdeka" terlontar dari para pemain bintang di kasta teratas Liga Spanyol tersebut. Siapa saja mereka?

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Ucapan HUT ke-76 RI dari Pemain La Liga

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer