Bola.com, Barcelona - Bintang sepak bola Argentina, Sergio Aguero, akhirnya resmi mengumumkan keputusannya gantung sepatu karena masalah kesehatan. Striker Barcelona itu terpaksa pensiun dini karena mengalami arrhythmia ketika bertanding dengan Barcelona pada 30 Oktober 2021.
Striker berusia 33 tahun itu tampak sedih ketika harus mengumumkan keputusannya gantung sepatu. Sergio Aguero mengaku sulit untuk bisa mengambil keputusan yang membuatnya meneteskan air mata tersebut.
Baca Juga
Advertisement
"Pengumuman ini untuk memberitahu kepada Anda bahwa saya telah memutuskan untuk berhenti bermain sepak bola profesional. Ini adalah keputusan yang sangat sulit," ujar Sergio Aguero sembari meneteskan air mata dalam konferensi pers di Camp Nou, Rabu (15/12/2021) seperti dilansir dari Marca.
"Pertama, ini masalah kesehatan saya. Anda tahu masalah yang saya alami satu bulan lalu dan beberapa waktu lalu. Saya ditangani oleh dokter yang bagus, dan mereka memberitahukan saya bahwa yang terbaik adalah berhenti bermain dan saya mengambil keputusan ini sekitar satu pekan hingga 10 hari yang lalu."
"Saya telah melakukan segalanya yang saya bisa jika memang ada harapan. Namun, tidak terlalu banyak harapan. Saya bangga dan gembira melihat bagaimana karier saya berjalan," lanjut Sergio Aguero.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tak Menyangka Bisa Sampai ke Eropa
Sergio Aguero tercatat pernah membela Independiente, Atletico Madrid, dan Manchester City itu, memutuskan gantung sepatu dengan catatan tampil dalam 666 pertandingan di level klub, dengan 379 gol dan 146Â assist.
Ia mengaku keputusan bermain sepak bola hingga ke Eropa merupakan sesuatu yang tak pernah terpikirkan olehnya saat masih kecil. Ia pun merasa gembira karena bisa menjalani karier yang luar biasa.
"Sejak berusia 5 tahun, saya memimpikan bermain sepak bola, tampil di divisi utama Argentina. Saya tidak pernah berpikir akan pergi ke Eropa," ujar Aguero.
"Saya ingin berterima kasih kepada Independiente, Atletico Madrid, yang telah memberikan kepercayaan kepada saya ketika berusia 18 tahun, orang-orang di City, yang tahu bagaimana perasaan saya, saya merasakan hal yang terbaik," lanjutnya.
Advertisement
Terima Kasih untuk Barcelona
Sergio Aguero memang memiliki karier yang luar biasa di Manchester City, hingga pada musim panas lalu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya bersama klub Premier League itu dan bergabung bersama Barcelona.
Namun, belum satu musim bersama Barcelona, dan diawali dengan awal musim yang buruk karena cedera, Sergio Aguero pun harus mengakhiri kariernya begitu cepat di Camp Nou.
"Untuk Barcelona, ini luar biasa. Saya tahu bahwa saya datang ke sebuah klub terbaik di dunia, tapi segalanya terjadi karena sebuah alasan," ujarnya.
"Dan untuk tim nasional, yang paling saya cintai," lanjut Aguero yang telah membela negaranya dalam 101 kesempatan, mencetak 41 gol dan 19 assist.
Sumber: Marca