Bola.com, Jakarta - Barcelona tampaknya akan berusaha mencari pemain baru dalam bursa transfer Januari 2022 ini. Seorang bek sayap baru menjadi incaran Blaugrana untuk bisa memberikan kesempatan Jordi Alba beristirahat pada paruh kedua musim ini.
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, dikabarkan tengah mempertimbangkan opsi jangka pendek untuk memberikan istirahat kepada Jordi Alba selama sisa musim ini.
Baca Juga
Advertisement
Meski memiliki stok yang cukup banyak di lini pertahanan, Xavi hanya memiliki Jordi Alba sebagai pemain senior di posisi bek kiri. Padahal Barcelona akan menjalani rangkaian pertandingan yang sibuk pada 2022.
Menurut laporan dari Diario AS, klub tengah mencari wajah baru sebelum bursa transfer ditutup. Ada sejumlah target yang tengah masuk dalam bidikan Barcelona.
Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ada 2 Target
Demi menjalankan niatnya untuk bisa memberikan waktu istirahat kepada Jordi Alba yang terus menjadi andalan di sisi kiri pertahanan Barcelona, Xavi mulai meminta klub untuk berburu bek kiri.
Jose Luis Gaya menjadi opsi yang tengah menjadi rumor. Namun, Valencia tentu tidak akan dengan mudah melepaskan pemain yang juga menjadi kapten tim.
Laporan Diario AS menambahkan bahwa tak ada nama spesifik lain yang diperdebatkan oleh Barcelona. Hanya ada nama bintang Ajax, Nicolas Tagliafico, yang menjadi target potensial untuk bisa membantu Jordi Alba seandainya kesepakatan bisa tercapai.
Advertisement
Dimulai dari COVID-19
Pemikiran Barcelona, terutama sang pelatih Xavi Hernandez, untuk mencari pelapis Jordi Alba di sisi kiri pertahanan tim dimulai sekitar tiga pekan lalu.
Jordi Alba sempat terkonfirmasi positif COVID-19 yang membuatnya tidak bisa membela Barcelona. Momen tersebut menjadi titik di mana Barcelona merasa perlu untuk mendatangkan bek kiri berkualitas untuk bisa menjadi pelapis Alba.
Sumber: Football Espana