Sukses


Liga Spanyol: Dani Alves Merayu Lionel Messi Kembali ke Barcelona

Bola.com, Jakarta - Barcelona siap menyambut kembali mantan pemainnya yang masih bisa berkontribusi di lapangan. Contoh paling nyata adalah Dani Alves, yang direkrut pada bulan November lalu meski usianya sudah 38 tahun.

Kepergian Lionel Messi meninggalkan luka yang sangat mendalam buat Barcelona. Perpisahan antara dirinya dengan raksasa Spanyol itu tidak berlangsung layak, karena sebenarnya dua belah pihak belum sepakat buat jalan masing-masing.

Pada musim panas tahun 2021 lalu, Messi dan Barcelona dikabarkan telah sepakat untuk memperpanjang kontrak. Namun Barcelona gagal mendapatkannya kembali karena terhalang regulasi salary cap dari La Liga.

Messi pindah ke PSG dengan status bebas transfer, dan mengikat dirinya dalam kontrak berdurasi dua tahun. Ketika perjanjian tersebut berakhir, Messi sudah berusia 35 tahun - masih layak untuk bermain di level papan atas.

Bahkan Dani Alves meyakini kalau Messi masih mampu bermain di usia 38 tahun. Ia menyebut nama mantan rekan setimnya itu bersama pemain bintang lainnya yang masih terlihat kuat meski jauh dari kata muda.

"Akankah saya merekrut pemain berusia 38 tahun," kata Dani Alves saat diajak berandai-andai oleh Catalunya Radio kalau punya keleluasaan merekrut pemain di bursa transfer.

"Saya mungkin akan ragu-ragu kecuali namanya Dani Alves, Cristiano Ronaldo, Lionel Messi atau Zlatan Ibrahimovic. Mereka-mereka yang tak mau diberitahu kapan seharusnya pensiun oleh orang lain," lanjutnya.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Ingin Messi Pensiun di Barcelona

Alves kembali ke Barcelona yang sudah tidak memiliki sosok Lionel Messi di lini depannya. Pemain asal Brasil tersebut berharap mantan rekan setimnya itu bisa kembali suatu hari nanti dan pensiun secara layak di Camp Nou.

"Akan menyenangkan kalau dia juga menutup kariernya di sini. Menyelesaikan karier di sini akan menjadi hadiah yang luar biasa untuknya, dan klub bisa mengurusnya," kata Alves lagi.

Alves meninggalkan Barcelona pada tahun 2016 lalu. Sudah jelas, Barcelona yang sekarang jauh berbeda dibandingkan dengan dulu. Kini, klub berjuluk Blaugrana tersebut dilatih oleh Xavi Hernandez yang juga mantan rekan setimnya dulu.

"Xavi dan Pep Guardiola memiliki gaya yang sama. Carilah revolusi, Johan Cruyff melakukan itu, dan Guardiola juga," pungkasnya.

Sumber: Catalunya Radio via Marca

Disadur dari: Bola.net (Yaumil Azis, published 19/1/2022)

3 dari 3 halaman

Posisi Barcelona Saat Ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer