Bola.com, Jakarta - Asa Manchester United (MU) untuk merekrut Ronald Araujo sedikit lagi menjadi kenyataan. Sang bek dilaporkan menolak tawaran kontrak terbaru dari Barcelona.
MU berencana memperkuat lini pertahanan mereka di musim panas nanti. Setan Merah butuh sosok baru di jantung pertahanan mereka karena Phil Jones dan Eric Bailly kemungkinan besar akan cabut.
Baca Juga
Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-14: Permak Leganes, Real Madrid Perlahan Dekati Barcelona
Kebobolan 10 Menit Akhir Laga dan Ditahan Celta Vigo, Hansi Flick: Permainan Barcelona Jelek Banget
Jules Kounde Terima Disalahkan Gavi karena Blunder, Bikin Barcelona Batal Kalahkan Celta Vigo
Advertisement
Nama Araujo belakangan ini cukup sering dikaitkan dengan MU. Bek muda Barcelona itu menjadi salah satu prioritas transfer MU di musim panas nanti.
TV3 mengklaim bahwa kans MU mendapatkan Araujo kian besar. Karena ia telah menolak tawaran kontrak dari Barcelona.
Menurut laporan tersebut, Barcelona baru-baru ini memberikan tawaran kontrak baru bagi Araujo.
Bagi Barcelona, Araujo adalah pemain yang sangat krusial. Sehingga mereka ingin mempertahankannya dari kejaran MU.
Namun sayang tawaran perdana Barcelona ditolak mentah-mentah oleh sang bek. Karena tawaran mereka dinilai nilainya terlalu kecil.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Siap Beri Gaji Besar
Laporan tersebut mengklaim bahwa Manchester United mengamati situasi Araujo ini. Mereka siap memenangkan perburuan sang bek.
Mereka kabarnya siap memberikan gaji besar bagi Araujo. Bahkan nilainya ditaksir dua kali lipat dari tawaran Barcelona saat ini.
MU optimsitis bahwa tawaran mereka ini bisa diterima Araujo dan sang bek bersedia pindah ke Inggris.
Jika Araujo terus menerus tidak mau memperpanjang kontraknya, maka Barcelona terpaksa menjualnya di musim panas nanti.
Sang bek diperkirakan bakal dilepas di angka 35 juta Euro.
Sumber: TV3
Disadur dari: Bola.net (Serafin Unus Pasi, published 9/3/2022)
Advertisement