Sukses


Liga Spanyol: Bangkit pada Babak Kedua dan Bungkam Sevilla, Real Madrid Tampil Spektakuler

Bola.com, Seville - Sempat tertinggal dua gol pada paruh pertama, Real Madrid berhasil bangkit dan membungkam Sevilla pada laga pekan ke-32 La Liga. Pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, merasa bangga dan memuji semangat juang tim asuhannya.

Bertandang ke markas Sevilla di Estadio Ramon Sanchez Pizjuan, El Real bermain menekan sejak bola digulirkan. Real Madrid mencatatkan 60 persen penguasaan bola, berbanding 40 persen milik Sevilla.

Akan tetapi, justru Madrid yang tertinggal lebih dulu dari Sevilla. Gol dari Ivan Rakitic pada menit ke-21 dan Erik Lamela menit ke-25, membuat Los Blancos tertinggal 0-2 dari Sevilla pada paruh pertama.

Bertekad membawa pulang tiga poin penuh, Real Madrid semakin meningkatkan intesitas serangan. Hasilnya, mereka berhasil mencetak tiga gol pada babak kedua.

Ketiga gol Madrid dicetak Rodrygo pada menit ke-50, Nacho menit ke-82, dan Karim Benzema menit ke-90+2. Sampai laga berakhir, skor 3-2 untuk kemenangan Real Madrid tetap bertahan.

Berkat hasil bagus tersebut, Real Madrid masih nyaman berada di urutan teratas dengan nilai 75. Mereka unggul 15 poin atas Barcelona dan Sevilla di peringkat dua serta tiga.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Tampil Spektakuler

Carlo Ancelotti mengaku bangga dengan penampilan Real Madrid saat bersua Sevilla, terutama pada paruh kedua. Menurut Don Carletto, Madrid tampil spektakuler pada babak kedua laga.

"Ini adalah kemenangan yang sangat penting setelah babak pertama yang tidak bagus," kata Ancelotti.

"Babak kedua spektakuler bagi kami. Kami menunjukkan komitmen, kepribadian, dan keberanian dari semua pemain. Kami mulai terbiasa dengan ini, karena tim ini mampu melakukan hal-hal spesial," lanjutnya.

Sumber: Football Espana

3 dari 3 halaman

Yuk Tengok Posisi Real Madrid:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer