Bola.com, Jakarta - Upaya Manchester United (MU) untuk mengontrak Frenkie de Jong diperumit oleh manajer Barcelona, Xavi.
Xavi dikabarkan tidak akan melepas De Jong jika tidak mendapat pengganti sepadan. Masalahnya, dia menginginkan Bernardo Silva dari Manchester City sebagai penggantinya.
Baca Juga
Advertisement
Masalah keuangan Barca membuat Xavi dengan senang hati menyetujui kesepakatan £ 70 juta untuk De Jong bergabung dengan MU.
Pembicaraan berlanjut kemarin tetapi gelandang Belanda itu enggan meninggalkan Barcelona untuk klub di luar Liga Champions.
De Jong perlu diyakinkan untuk kembali menjadi anak buah Erik Ten Hag di MU.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Bakal Berubah Pikiran?
De Jong adalah target prioritas Erik Ten Hag di MU.
Dia ingin memperkuat lini tengah setelah kepergian Paul Pogba dan Nemanja Matic. Namun, MU tak akan mudah. De Jong ingin bertahan di Barcelona.
Namun, komentarnya setelah kemenangan 4-1 negaranya atas Belgia, sebuah pertandingan di mana ia memberikan penampilan yang menarik, dapat memberikan dorongan kepada Setan Merah.
Advertisement
Komentar De Jong
Berbicara kepada NOS pasca-pertandingan, De Jong berbicara tentang gaya permainan yang disukainya.
“Saya suka menjadi pemain pertama yang menerima bola dari para pemain bertahan. Di tim nasional saya bermain berbeda dibandingkan dengan Barca. Dan saya pikir yang ini lebih cocok untuk saya,' katanya.
PSG juga dilaporkan bergabung dalam perlombaan untuk mengontraknya.
Jadwal Pramusim MU
Bangkok, Thailand 12 Juli 2022
- Manchester United Vs Liverpool
Melbourne, Australia 15 Juli 2022
- Melbourne Victory Vs Manchester United
Melbourne, Australia 19 Juli 2022
- Manchester United Vs Crystal Palace
Perth, Australia 23 Juli 2022
- Manchester United Vs Aston Villa
Oslo, Norwegia 30 Juli 2022
- Manchester United Vs Atletico Madrid
Advertisement