Sukses


Liga Spanyol: Frenkie de Jong Bakal Gabung MU, Dianggap Jadi Penurunan Karier untuk Sang Pemain

Bola.com, Jakarta - Bintang muda Barcelona, Frenkie de Jong masih dirumorkan bakal berlabuh ke tim raksasa Inggris, Manchester United pada jendela transfer musim panas 2022.

Frenkie de Jong menjadi target utama Manchester United pada bursa transfer musim panas ini. Manajer baru Erik ten Hag ingin membawa mantan anak buahnya tersebut ke Old Trafford.

Meski sampai sejauh ini, proses negosiasi dengan Barcelona masih belum rampung. Namun, peluang Setan Merah untuk mendapatkan De Jong sangat besar.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Tak Setuju

Menurut kabar terbaru yang beredar, MU dan Barcelona sudah hampir sepakat terkait mahar transfer sang gelandang. Kepindahan eks pemain Ajax itu ke MU bisa terjadi dalam waktu dekat.

Namun demikian, ada juga pihak yang kurang setuju jika Frenkie de Jong pada akhirnya berseragam Manchester United. Mantan striker timnas Inggris, Darren Bent, mengatakan kalau gelandang Barcelona Frenkie de Jong akan mengalami penurunan karier jika pindah ke Manchester United.

3 dari 6 halaman

Mengejutkan

Informasi mengenai kepindahan Frenkie de Jong ke Manchester United ini cukup mengejutkan Darren Bent. Dia tidak mengerti mengapa Blaugrana ingin menyingkirkan pemain berkualitas seperti de Jong.

"Ini mengejutkan ketika Anda melihat di mana Barcelona berada, dan Manchester United sedang membangun kembali secara total," kata Bent kepada talkSPORT.

“Ini mengejutkan, saya tidak mengerti mengapa Barcelona menyingkirkan seseorang dengan kualitas seperti itu. Apakah mereka membutuhkan uang?

"Dia menjelaskan bahwa dia ingin bertahan, dia menyebut Barcelona klub terbesar di dunia. Dia tampak bahagia di sana."

4 dari 6 halaman

Sebuah Kemunduran

Barcelona dipastikan bakal bermain di Liga Champions pada musim 2022-2023, sedangkan Manchester United hanya berlaga Liga Europa. Karena itu, Bent menilai kepindahan De Jong ke Old Trafford dianggap sebagai sebuah kemunduran.

"Untuk Frenkie de Jong, dia pindah dari Liga Champions ke Liga Europa. Itu memang tampak seperti langkah mundur," lanjutnya.

5 dari 6 halaman

Selangkah Lagi

Manchester United (MU) dikabarkan hampir mencapai kesepakatan dengan Barcelona untuk mengangkut Frenkie de Jong.

MU disebut telah mengajukan tawaran lisan untuk sang gelandang, menawarkan 60 juta euro ditambah 10 juta euro sebagai tambahan, tetapi Barcelona diyakini menginginkan 85 juta euro.

Menurut Manchester Evening News, Senin (27/6/2022), MU dan Barcelona berharap untuk mencapai kesepakatan minggu ini. Sementara sang pemain akan kembali dari liburannya selama beberapa hari ke depan.

Sumber: Daily Mail

Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 29/6/2022)

6 dari 6 halaman

Intip Posisi Barcelona di Musim Lalu

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer