Sukses


Liga Spanyol: Cerai dengan Chelsea, Marcos Alonso Teken Kontrak Satu Tahun di Barcelona

Bola.com, Jakarta - Marcos Alonso yang baru saja memutuskan kontraknya dengan Chelsea didatangkan Barcelona dengan gratis. Ia langsung teken kontrak satu tahun.

Marcos Alonso telah menjadi incaran Barcelona sejak awal bursa transfer dibuka. Ia diburu sekaligus dengan rekan satu timnya di Chelsea, Cesar Azpilicueta.

Namun, Azpilicueta mendapat perpanjangan kontrak dua tahun. Sedangkan Alonso dibiarkan dengan durasi kontrak yang hanya sisa setahun.

Setelah melalui sejumlah kesepakatan, Chelsea dan Alonso resmi berpisah dengan mengakhiri kerja sama. Barcelona menjadi klub baru bagi pemain berusia 31 tahun ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Detail Kontrak

Alonso menandatangani kontrak yang hanya satu tahun di Barcelona. Tidak ada opsi perpanjangan kontrak di dalam rilis resmi klub.

Meski hanya setahun, Alonso ternyata punya klausul pelepasan. Tidak tanggung-tanggung, biayanya mencapai 50 juta Euro.

Sebelum meresmikannya ke publik, Alonso diketahui sudah melaksanakan sesi latihan perdana dengan rekan-rekan barunya di Barcelona.

3 dari 5 halaman

Bagian dari Transfer Aubameyang

Pemutusan kontrak Alonso dan Chelsea, serta kepindahan ke Barcelona adalah bagian dari kesepakatan transfer Pierre-Emerick Aubameyang. Aubameyang berlabuh ke Chelsea pada hari terakhir bursa transfer musim panas.

Maharnya saat itu hanya 12 juta Euro, angkanya di bawah yang diharapkan Barcelona. Namun, Chelsea menawarkan Alonso sebagai paket penawaran.

Barcelona menerimanya, tetapi dengan syarat Alonso tidak jadi opsi pertukaran pemain, melainkan pemutusan kontrak di Chelsea. Jadi sang pemain bisa didatangkan secara gratis oleh Barcelona.

4 dari 5 halaman

Berarti buat Keluarga

Alonso kemudian menyampaikan kesannya saat bisa bergabung bersama Barcelona. Baginya, bermain di negaranya sendiri untuk tim sebesar Barcelona adalah hal yang berkesan baginya dan keluarganya.

"Ini hal yang besar bagi saya. Bagi saya ini juga jadi sesuatu yang spesial. Sebuah langkah yang menurut saya tepat dalam karier saya," katanya kepada akun Twitter resmi Barcelona.

"Barcelona adalah tim spesial untuk saya dan keluarga saya. Jadi ini luar biasa."

Sumber: FC Barcelona

Disadur dari: Bola.net (Abdi Rafi Akmal, published 3/9/2022)

5 dari 5 halaman

Posisi Barcelona Saat Ini

Video Populer

Foto Populer