Bola.com, Jakarta - Barcelona mendatangkan banyak pemain pada bursa transfer musim panas 2022 kemarin. Menariknya, beberapa pemain baru yang datang ke Camp Nou berstatus bebas transfer.
Barcelona mendatangkan empat pemain dengan status bebas transfer pada bursa musim panas lalu. Mereka adalah Andreas Christensen, Franck Kessie, Hector Bellerin, dan Marcos Alonso.
Baca Juga
Advertisement
Tim asuhan Xavi Hernandez tersebut berencana mendatangkan pemain secara gratis lagi di bursa transfer berikutnya. Hal ini diakui langsung oleh Mateu Alemany selaku kepala direktur Barcelona.
"Kami menghargai itu. Semakin banyak kita harus fokus pada pasar pemain gratis," kata Alemany seperti dilansir Sport belum lama ini.
"Tahun ini kami telah melakukannya dengan Kessie, Christensen, Marcos Alonso, dan Bellerin, dan masih akan ada pemain lain yang akan datang," sambung Alemany.
Barcelona bisa mengarahkan radar transfernya ke Premier League untuk mendapatkan pemain gratis. Sebab, ada sejumlah pemain yang kontraknya akan berakhir di akhir musim 2022-2023 nanti.
Berikut ini lima pemain Premier Leauge yang kontraknya habis di akhir musim ini dan bisa digaet Barcelona.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
N'Golo Kante
N'Golo Kante dianggap sebagai salah satu gelandang terbaik di Premier League dalam beberapa musim terakhir. Dia telah membantu The Blues menjuarai Premier League dan Liga Champions.
Namun, masa depan Kante bersama Chelsea saat ini sedang tidak jelas. Eks pemain Leicester City itu tersebut masih belum mau memperpanjang kontraknya yang akan habis pada akhir musim nanti.
Kante bakal jadi tambahan yang bagus untuk lini tengah Barcelona. Dia bisa menggantikan gelandang senior Sergio Busquets apabila sang kapten terkini Barca itu benar-benar pindah ke MLS akhir musim nanti.
Advertisement
Wilfried Zaha
Wilfried Zaha menjadi andalan Crystal Palace beberapa tahun terakhir. Winger lincah tersebut sepertinya sudah siap bermain untuk klub yang lebih besar daripada klubnya saat ini.
Pada musim ini, Zaha masih menunjukkan performa yang mengesankan bersama Crystal Palace. Eks pemain Manchester United itu mencatatkan empat gol dan satu assist dari tujuh penampilannya di Premier League.
Zaha sudah cukup lama dikaitkan dengan kepindahan dari Crystal Palace. Pemain asal Pantai Gading tersebut bisa saja menjajal sepak bola Spanyol, dan Barcelona bisa jadi tujuan yang menarik.
Youri Tielemans
Gelandang asal Belgia ini sudah tidak ingin memperpanjang kontraknya dengan Leicester City. Dia ingin mencari tantangan baru setelah kontraknya habis pada akhir musim nanti.
Youri Tielemans berpeluang besar untuk tetap bermain di Inggris pada musim depan. Sebab, Liverpool, Arsenal, dan Manchester United kabarnya termasuk klub yang mengawasinya.
Nukan tidak mungkin, Tielemans akan memulai tantangan di negara baru. Barcelona bisa menjadi tujuan yang menarik baginya.
Advertisement
Adama Traore
Adama Traore sudah membela Barcelona pada musim lalu. Dia dipinjam Blaugrana dari Wolverhampton selama enam bulan pada Januari-Juni 2022.
Traore sebenarnya tampil lumayan bagus saat itu. Ia mencatatkan empat assist dari 17 pertandingan di semua kompetisi untuk Barcelona pada musim lalu.
Kontrak Traore bersama Wolves akan berakhir pada akhir musim nanti. Winger berusia 26 tahun tersebut kabarnya diminati Tottenham dan Leeds United. Namun, opsi kembali ke Barcelona belum sepenuhnya tertutup baginya.
Diogo Dalot
Diogo Dalot menjadi pilihan utama Erik ten Hag di pos bek kanan Manchester United untuk musim 2022/2023 ini. Performa pemain 23 tahun itu pun terbilang cukup konsisten.
Kontrak Dalot bersama Manchester United akan berakhir pada penghujung musim 2022/2023 ini. Namun, Setan Merah memiliki opsi untuk memperpanjangnya selama setahun.
Barcelona kabarnya sudah cukup lama tertarik untuk merekrut Dalot. Mereka bahkan dilaporkan sudah mengirimkan pemandu bakat untuk memantau aksi pemain Portugal itu langsung ketika berlaga.
Advertisement