Sukses


Ungkapan Bahagia Fede Valverde Setelah Bawa Real Madrid Menjuarai Piala Dunia Antarklub 2023

Bola.com, Jakarta - Real Madrid sukses menjuarai Piala Dunia Antarklub 2023 dan menjadi hari yang membahagiakan bagi Federico Valverde, Vinicius Junior, dan semua pendukung setia Real Madrid.

Los Blancos menang 5-3 atas Al Hilal dalam laga final Piala Dunia Antarklub 2023 di Princes Moulay Abdellah Stadium, Rabat, Maroko, Minggu (12/2/2023) dini hari WIB.

Vinicius Junior dan Fede Valverde sama-sama mencetak brace dalam kemenangan Real Madrid di final Piala Dunia Antarklub 2023 ini. Sementara satu gol lain dicetak oleh Karim Benzema.

Vinicius Junior juga mendapatkan penghargaan Golden Ball sebagai pemain terbaik dalam turnamen ini. Sementara itu, Fede Valverde mendapatkan Silver Ball.

"Ini hari yang sangat indah buat saya dan semua Madridista," kata Valverde, seperti dilansir dari situs resmi Real Madrid.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Berterima Kasih Kepada Ancelotti

Menurut pemain asal Uruguay itu, penghargaan Silver Ball merupakan satu bukti bahwa dia melakukan pekerjaannya, yakni tampil sebaik mungkin untuk tim. Kesuksesan ini juga menjadi pendongkrak semangat baginya untuk tampil lebih baik lagi.

Valverde juga terlihat berpelukan dengan sang pelatih Carlo Ancelotti. Menurutnya, ini semua berkat kepercayaan lebih yang diberikan pelatih Real Madrid asal Italia itu kepadanya.

"Saya menjadi pemain seperti sekarang ini berkat dia. Dia banyak membantu saya untuk melalui jalan yang sulit ini," ujarnya.

 

3 dari 4 halaman

Rekap Piala Dunia Antarklub 2023

  • Juara: Real Madrid (gelar ke-5)
  • Runner-up Al Hilal
  • Peringkat 3: Flamengo
  • Peringkat 4: Al-Ahly
  • Top scorer: Pedro (Flamengo) - 4 gol
  • Golden Ball: Vinicius Junior (Real Madrid)
  • Silver Ball: Federico Valverde (Real Madrid)
  • Bronze Ball: Luciano Vietto (Al Hilal)
  • Fair Play Award: Real Madrid

Sumber: Real Madrid

4 dari 4 halaman

Posisi Real Madrid di La Liga Spanyol

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer