Sukses


Barcelona Dirujak Netizen Setelah Bikin Club Statement Kepindahan Lionel Messi ke Inter Miami, FOMO Nih?

Bola.com, Jakarta - Barcelona dirujak netizen setelah merilis club statement terkait bergabungnya Lionel Messi ke Inter Miami, Kamis (8/6/2023).

Messi memang dikaitkan dengan Barcelona setelah mengakhiri tugas di PSG. Namun, sang superstar akhirnya memutuskan pindah ke MLS. Dengan membuat pernyataan, netizen menilai Barcelona aneh karena status Messi sebelumnya bukan pemain mereka.

"Pada hari Senin, 5 Juni, Jorge Messi, ayah dan perwakilan pemain, memberi tahu presiden klub Joan Laporta tentang keputusan pemain untuk bergabung dengan Inter Miami, meskipun telah diajukan proposal dari Barca, dengan pertimbangan keinginan baik FC Barcelona dan Lionel Messi baginya untuk sekali lagi memakai seragam blaugrana," demikian pernyataan Barcelona.

"Presiden Laporta memahami dan menghormati keputusan Messi untuk ingin bersaing di liga dengan tuntutan yang lebih sedikit, jauh dari sorotan dan tekanan yang dialaminya dalam beberapa tahun terakhir," lanjut pernyataan itu.

"Baik Joan Laporta dan Jorge Messi juga setuju untuk bekerja sama untuk mempromosikan penghargaan yang layak dari para penggemar Barca untuk menghormati pesepakbola yang telah, sedang, dan akan selalu dicintai oleh Barca."

Intip komentar-komentar yang menyindir Barcelona di bawah ini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Emang Pemain Mana?

3 dari 6 halaman

Enggak Penting

4 dari 6 halaman

Maksudnya Apa Sih

5 dari 6 halaman

Mending Hapus

6 dari 6 halaman

Yang Nanya Siapa?

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer