Sukses


Update Bursa Transfer Real Madrid pada 2023 / 2024

Bola.com, Jakarta - Update bursa transfer Real Madrid pada 2023/2024. Sejauh ini, Madrid masih belum banyak melakukan aktivitas transfer pada musim panas tahun ini.

Jendela transfer awal musim depan di La Liga baru akan dibuka pada 1 Juli dan ditutup 1 September 2023 waktu setempat. Real Madrid yang berstatus sebagai satu di antara klub tajir Eropa, bakal mendatangkan pemain-pemain top untuk memperkuat armadanya pada musim depan.

Los Blancos berhasil menggaet tiga pemain anyar, yakni Jude Bellingham, Fran Garcia, dan Joselu. Bellingham didatangkan Real Madrid dari Borussia Dortmund, Garcia ditebus dari Rayo Vallecano, dan Joselu dipinjam dari Espanyol.

Selain mendatangkan pemain anyar, Real Madrid juga melepas beberapa nama, mulai dari Karim Benzema, Marco Asensio, Mariano Diaz, dan Eden Hazard. Dari keempat nama tersebut, baru Benzema yang sudah menemukan klub baru, yakni Al Ittihad.

Lantas, sejauh mana manuver Real Madrid dalam menyambut persaingan La Liga 2023/2024.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Pemain Masuk:

  • Jude Bellingham (Borussia Dortmund; 103 juta euro)
  • Fran Garcia (Rayo Vallecano; 5 juta euro)
  • Joselu (Espanyol; pinajam)

 

3 dari 4 halaman

Pemain Keluar:

  • Karim Benzema (Al Ittihad; Gratis)
  • Marco Asensio (Tanpa Klub)
  • Mariano Diaz (Tanpa Klub)
  • Eden Hazard (Tanpa Klub)

Sumber: Transfermarkt

4 dari 4 halaman

Simak Posisi Akhir Real Madrid Musim Lalu:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer