Bola.com, Jakarta - Real Madrid dipastikan tidak akan kehilangan gelandang muda andalannya, Eduardo Camavinga dalam waktu dekat. Ia segera meneken kontrak baru bersama Los Blancos.
Tidak hanya menandatangani kontrak baru bersama Real Madrid, Eduardo Camavinga juga akan punya klausul pelepasan dengan harga selangit.
Baca Juga
Advertisement
Pemain Timnas Prancis itu telah menyetujui perpanjangan kontrak untuk tetap berseragam Real Madrid hingga 2028.
Kemudian klausul pelepasannya naik menjadi satu milliar euro atau setara dengan Rp16,4 triliun. Menurut laporan Marca, kesepakatan itu telah dikerjakan selama musim ini dan akan rampung dalam beberapa hari terakhir.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pemain Potensial
Eduardo Camavinga menjelma sebagai pemain penting dan penuh potensial di Real Madrid dalam sejak kedatangannya dari Rennes pada musim panas 2021. Pihak klub Los Blancos jelas ingin mengamankan masa depannya dengan perpanjangan kontrak dan klausul rilis fantastis.
Direktur klub Real Madrid tidak hanya puas dengan penampilannya di lapangan tetapi juga sikapnya. Terutama karena dia berhasil memainkan peran apik di sejumlah posisi berbeda oleh Carlo Ancelotti.
Advertisement
Pembelian Cerdas
Camavinga disebut-sebut merupakan rekrutan sukses yang dilakukan Real Madrid. Mereka memperoleh talenta muda terbaik dari seluruh dunia ketika mereka hampir siap untuk tim utama dan mengembangkannya.
Gelandang kelahiran Angola digaet Madrid pada Agustus 2021 dengan harga yang relatif murah 30 juta euro dari Rennes.
Susul Tiga Pemain Lain
Perpanjangan kontrak yang dilakukan Camavinga, membuatnya menyusul jejak tiga pemain yang bernasib sama. Mereka adalah Eder Militao, Rodrygo dan Vinicius Junior.
Real Madrid segera mengumumkan kesepakatan perpanjangan kontrak keempat pemainnya dalam waktu dekat. Sementara pelatih Carlo Ancelotti tampaknya akan memaksimalkan peran Camavinga lebih dari sebagai gelandang bertahan.
Sumber: Marca
Advertisement