Sukses


Liga Spanyol: Komentar Nyelekit Mbappe Bikin 6 Pemain PSG Marah, Isu ke Real Madrid Makin Kencang

Bola.com, Jakarta - Skuad Paris Saint-Germain (PSG) marah atas komentar Kylian Mbappe baru-baru ini tentang budaya klub. Ia menganggap tim Liga Prancis itu sebagai kesebelasan yang memecah belah.

Masa depan Kylian Mbappe masih belum jelas. PSG tentunya btidak mau kehilangan pemain Timnas Prancis itu secara gratis mengingat kontraknya bersama Les Parisien habis akhir musim 2023/2024.

Yang lebih memusingkan lagi, dinukil dari 90min, Mbappe telah mengungkapkan bahwa ia berniat untuk pergi tahun depan begitu kontraknya habis. Sejauh ini, Real Madrid disebut-sebut bakal jadi klub barunya musim depan.

Ya, Real Madrid telah lama menginginkan Kylian Mbappe. Klub Liga Spanyol itu sebetulnya pernah mengincarnya musim lalu, tetapi sang pemain memilih untuk bertahan satu musim lagi.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Komentar Kontroversial

Dalam sebuah wawancara dengan France Football beberapa waktu lalu, Kylian Mbappe menyalahkan manajemen PSG atas kegagalan demi kegagalan di Liga Champions dan mengklaim lebih sulit tampil mengesankan saat bermain di Ligue 1.

"Saya pikir bermain untuk PSG tidak banyak membantu karena itu adalah tim yang memecah belah, klub yang memecah belah," kata Mbappe.

"Saya mencetak sekitar 40 gol di klub (sebetulnya 41), sepuluh dengan Prancis (sebetulnya 13). Saya adalah pemain terbaik, pencetak gol terbanyak untuk tahun kelima berturut-turut di Ligue 1. Di Liga Champions, bagi saya tampaknya saya adalah pemain yang paling menentukan."

"Saya bisa melakukan lebih baik dengan standar saya. Tetapi tidak ada sihir juga. Bahkan pemain lain memberikan segalanya. Terkadang dalam sepak bola Anda menghadapi apa yang disebut langit-langit kaca. Itulah mengapa itu bukan pertanyaan yang terlalu banyak bagi saya tetapi lebih untuk di atas."

 

3 dari 4 halaman

Enam Rekan Setim Marah

RMC Sport mengklaim enam pemain telah mengirim pesan kepada pemilik klub, Nasser Al-Khelaifi, terkait wawancara Mbappe, dengan satu tulisan, "Ini merupakan penghinaan terhadap klub."

Al-Khelaifi terkejut, sementara dua dari enam pesan itu diduga berasal dari pemain baru. Milan Skriniar, Manuel Ugarte dan Marco Asensio semuanya telah tiba sekitar seminggu terakhir ini.

Real Madrid tetap menjadi klub yang paling banyak dikaitkan dengan pemain berusia 24 tahun itu. Presiden klub Florentino Perez tetap bersemangat untuk membawa Mbappe ke Bernabeu meskipun dia berbalik pada tahun 2022 ketika dia menandatangani kontrak baru dengan PSG.

Sumber: 90min, RMC Sport

4 dari 4 halaman

Posisi Real Madrid Musim Lalu

Video Populer

Foto Populer