Sukses


Liga Spanyol: Kylian Mbappe Bakal Sukses Besar jika Gabung Real Madrid

Bola.com, Madrid - Kylian Mbappe masih menjadi satu di antara pemain buruan Real Madrid. Mbappe diprediksi bakal meraih kesuksesan jika memutuskan bergabung dengan El Real.

Dalam beberapa musim terakhir, Los Blancos genjar menginginkan tanda tangan pemain Timnas Prancis tersebut. Kabar bergabungnya Kylian Mbappe ke Real Madrid semakin mendekati kenyataan pada musim panas tahun lalu.

Apalagi, Mbappe enggan memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain yang berakhir pada 30 Juni 2024. Sayangnya, rencana Real Madrid mendapatkan jasa sang pemain urung terealisasi.

Kylian Mbappe memutuskan untuk menghormati kontraknya bersama PSG. Namun begitu, dia masih menolak menambah durasi kerja di Les Parisiens, meski ditawarkan kenaikan gaji yang fantastis.

Di sisi lain, hingga kini spekulasi soal masa depan Mbappe belum juga reda. Kepindahan Kylian Mbappe ke klub lain termasuk Real Madrid seperti jarum jam yang terus bergerak, hanya menunggu waktu.

 -----

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Bulan-Bulan Terakhir

Saat ini, Mbappe sedang menjalani bulan-bulan terakhir dalam masa kontraknya di PSG. Dia bakal resmi berstatus free transfer pada akhir musim 2023/2024.

Tentu Paris Saint-Germain sedang mengupayakan segala cara agar Kylian Mbappe mau meneken kontrak baru. Namun, Real Madrid tampak sangat percaya diri menunggu Mbappe datang

"Mbappe punya kesempatan untuk bergabung dengan Real Madrid musim panas kemarin," ungkap Jose Manuel Otero, petinggi Madrid.

"Untuk pindah, dia harus merelakan bonus yang sangat besar yang sudah disepakati dengan PSG," lanjutnya.

 

3 dari 5 halaman

Harga Tak Masuk Akal

Strategi Madrid sebenarnya jelas. Mereka memilih menunggu Mbappe sampai berstatus free transfer, daripada harus membayar mahal untuk mendatangkannya satu tahun lebih awal.

"Angka yang harus dibayarkan untuk mendapatkan Mbappe setahun lebih awal benar-benar gila. Tidak masuk akal mendatangkan Mbappe setahun lebih awal, meski jelas dia dibutuhkan di posisi Benzema," lanjut Otero.

"Kami berharap Mbappe punya pemikiran yang sama dengan Bellingham. Saya percaya Mbapep akan tiba. Dia akan mencapai kesuksesan besar bersama Real Madrid."

 

4 dari 5 halaman

Mbappe terlahir untuk Madrid

Sekarang pun situasinya tampak lebih menguntungkan Madrid. PSG tidak bisa menawarkan banyak hal selain gaji untuk mempertahankan Kylian Mbappe.

"Sekarang sepertinya PSG sudah tidak begitu kuat, sebab mereka tidak punya pemain-pemain bagus. Madrid memberikan garansi keamanan, proyek yang akan membuahkan hasil," sambung Otero.

"Saya yakin dia akan menerima tawaran kami ketika sudah berstatus free transfer. Mbappe terlahir untuk bermain di Real Madrid," tutupnya.

Sumber: AS

Disadur dari: Bola.net (Richard Andreas/Published: 11/10/2023)

5 dari 5 halaman

Simak Persaingan Musim Ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer