Sukses


5 Pemain yang Pernah dan Masih Berseragam Barcelona dan Girona: Ada yang Main pada Jornada 16 Liga Spanyol?

Bola.com, Jakarta - Barcelona menjamu tim papan atas baru musim ini, Girona, pada laga jornada 16 La Liga Spanyol, Senin (11/12/2023) dini hari WIB. Menariknya, ternyata ada sejumlah pemain yang pernah berkarier di Barcelona tetapi sempat berseragam Girona, begitu pun sebaliknya. Siapa saja mereka?

Jarak antara Estadi Olimpic, yang tengah digunakan Barcelona sebagai markas, dan Estadi Montivili, yang merupakan markas dari Girona, terbentang sekitar 100 km. Bukan jarak yang cukup jauh, karena kedua tim berada di wilayah Catalan.

Namun, jarak tersebut hanya membutuhkan waktu 40 menit dengan menggunakan kereta saat seseorang berpergian dari Barcelona ke Girona atau sebaliknya. Jadi tidak heran ketika ada pemain yang pernah membela Barcelona juga sempat berseragam Girona.

Saat kedua tim Catalan ini berhadapan pada akhir pekan ini, akan ada beberapa pemain yang bakal menghadapi mantan klub mereka sendiri.

Berikut lima pesepak bola yang pernah bermain untuk Barcelona dan Girona dalam karier mereka di lapangan hijau:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 7 halaman

Arnau Martinez

Bek kanan Girona ini memulai kariernya di akademi La Masia milik Barcelona hingga akhirnya bergabung dengan Centre d'Esports L'Hospitalet pada usia 13 tahun.

Dua tahun kemudian, ia pindah ke Girona dan memulai karier profesionalnya di sana pada Maret 2021. Sejak saat itu, ia menjadi pemain yang selalu menjadi starter untuk Girona. 

Ia tampil dalam 36 pertandingan pada musim 2021/2022, yang membantu timnya mengamankan promosi ke kasta tertinggi sepak bola Spanyol.

Arnau mengungkapkan selain menjadi mantan akademi La Masia, dia tumbuh sebagai penggemar Barcelona dan bahkan pernah menjadi pemain reguler di Camp Nou pada masa lalu.

3 dari 7 halaman

Oriol Romeu

Produk La Masia lagi, Oriol Romeu bergabung bersama Akademi Barcelona dari rival mereka, RCD Espanyol, saat masih remaja.

Ia memulai kariernya bersama Barca Atletic, tim B, pada 2008/2009 dan tampil pertama kali di La Liga bersama Barcelona pada Mei 2011 di bawah asuhan Pep Guardiola.

Hanya beberapa bulan kemudian, Romeu bergabung bersama Chelsea dan kembali ke Spanyol karena dipinjamkan ke Valencia pada musim 2013/2014.

Setelah masa pinjaman satu musim di Stuttgart, Romeu menandatangani kontrak dengan Southampton, di mana ia bahkan mengenakan ban kapten dan tampil lebih dari 250 laga bersama klub Inggris itu.

Pada musim panas 2022, ia kembali ke Spanyol dan menjadi jangkar lini tengah pelatih Michel di Girona FC. Penampilannya sangat bagus sehingga Barcelona memutuskan untuk merekrut lulusan akademi mereka pada musim panas 2023, dan dia telah menambah pengalaman di lini tengah Xavi.

 
4 dari 7 halaman

Marc Muniesa

Saat tampil untuk klub Denmark, Lyngby, Muniesa pernah tampil di tim utama Barcelona dan Girona pada masa lalu.

Bek asal Catalan ini datang dari La Masia dan melakukan debut resmi bersama Barcelona saat dilatih Pep Guardiola. Saat itu ia baru berusia 17 tahun dan menghadapi Osasuna pada Mei 2009.

Setelah tampil hanya dalam satu pertandingan lagi dengan tim senior dalam empat tahun berikutnya, ia meninggalkan Barcelona dan bergabung bersama klub Inggris, Stoke City.

Bermain di Inggris selama empat musim, Muniesa selalu mendapatkan double-digit pertandingan dalam setiap musimnya. Ia kemudian pulang ke Spanyol pada 2017 dan bergabung bersama Girona.

Setelah tampil di La Liga selama dua musim, Muniesa tidak mampu membantu timnya menghindari degradasi dan pindah ke Qatar pada 2019.

5 dari 7 halaman

Eric Garcia

 

Eric Garcia merupakan salah satu dari dua pemain di skuad Girona yang saat ini merupakan pinjaman dari Barcelona.

Bek tengah berusia 22 tahun itu menjadi pemain kunci bagi Los Blanquivermells karena mampu bertahan dengan cerdas dan mengalirkan bola dari belakang ketika timnya menguasai bola.

Garcia mempelajari keterampilan ini di akademi FC Barcelona dan Manchester City. Ia sempat bermain bersama tim Inggris itu sebelum kembali ke Catatan pada 2021.

Ia memiliki masa depan yang cerah di depannya dan diperkirakan bakal kembali ke Barcelona setelah masa pinjamannya berakhir.

6 dari 7 halaman

Pablo Torre

 

Pemain lain yang sedang dipinjamkan ke Girona dari Barcelona adalah Pablo Torre. Pemain berusia 20 tahun ini masih belajar dan tengah berkembang.

Torre menandantangani kontrak dengan Barcelona pada musim panas 2022, tetapi mendapatkan waktu bermain yang sedikit pada musim pertamanya.

Ia pun menghabiskan musim ini sebagai pemain pinjaman di Girona, di mana ada tempat yang lebih baik untuknya di sana.

Sumber: LaLigaHub

7 dari 7 halaman

Persaingan di Liga Spanyol

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer