Sukses


Liga Spanyol: Pemain Masa Depan Chelsea Masuk Daftar Incaran Barcelona

Bola.com, Jakarta Pemain masa depan Chelsea, Andrey Santos berpeluang menjadi target raksasa Spanyol, Barcelona.

Klub Catalan sedang mencari gelandang baru, mengingat masalah cedera yang mereka alami dengan pemain muda Pedri dan Gavi.

Menurut Mundo Deportivo, Santos bisa menjadi pemain yang coba didatangkan pelatih Barca Xavi pada bursa transfer Januari.

Santos berada di Nottingham Forest dengan status pinjaman musim ini, tetapi dapat ditarik kembali pada bulan Januari.

Dia jarang tampil di tim utama klub City Ground, meskipun mereka mengalami kesulitan sejauh ini.

Apakah dia mempunyai kualitas untuk melangkah ke Barcelona masih harus dilihat.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Prospek

Andrey Santos juga menjadi satu di antara rekrutan Chelsea di jendela transfer musim dingin. Seperti Slonina, dia dipinjamkan kembali ke klub masa kecilnya (Vasco da Gama) untuk bermain di sisa musim.

Santos menjadi nama dengan level prospek yang tinggi. Ia pemain berperingkat tinggi dari benua Amerika Selatan saat ini. 

Santos merupakan seorang gelandang tengah yang mampu bermain sebagai 'box-to-box'. Ia sudah membantu Vasco da Gama mendapatkan promosi ke papan atas Brasil pada musim 2021/2022, menorehkan delapan gol dalam 33 pertandingan Serie B. 

3 dari 3 halaman

Timnas Brasil

Dia juga menjadi kapten Brasil U-20 untuk memenangkan kejuaraan Amerika Selatan 2023 dan dinobatkan sebagai pemain terbaik turnamen setelah mencetak enam gol dan satu asis. Pemain berusia 19 tahun itu juga memimpin Timnas Brasil di Piala Dunia U-20 2023 sebelum tersingkir di perempat final. 

Dia mencetak dua gol dan menciptakan asis di turnamen tersebut. Chelsea kekurangan personel di posisi gelandang tengah, dengan hanya Conor Gallagher dan Carney Chukwuemeka sebagai satu-satunya gelandang tengah alami mereka. 

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer