Bola.com, Jakarta - Pemain bernomor punggung 10 di Barcelona identik dengan status legenda. Sebut saja bintang Brazil, Ronaldinho yang pernah mengenakan kostum nomor 10 Barcelona.
Uniknya, hampir sebagian besar para pemain bernomor punggung 10 Barcelona juga mengenakan nomor yang sama saat memperkuat tim nasional masing-masing. Tetapi ada pemain bernomor punggung 10 yang benar-benar istimewa.
Advertisement
Salah satu pemain yang sukses menenakan nomor 10 di Barcelona ialah Ronaldinho. Pamain asal Brazil tersebut menolak tawaran Manchester United dan memutuskan bergabung ke Barcelona dalam kesepakatan 21 juta poundsterling pada 2003.
Ronaldinho langsung mengubah nasib Barcelona karena hanya finis di posisi keenam musim sebelumnya. Dia mempersembahkan gelar La Liga hingga Liga Champions saat mengenakan seragam nomor 10 Barcelona. Pemain yang meraih Ballon d'or pada 2005 ini juga yang menginspirasi Lionel Messi.
Namun, selain Ronaldinho masih ada pemain lainnya yang sukses mengenakan nomor punggung 10 di Barcelona. Berikut ini empat pemain bernomor punggung 10 Barcelona yang paling hebat.