Sukses


Prediksi Real Madrid Vs Osasuna: Awas Amukan Los Blancos!

Bola.com, Madrid - Real Madrid akan berlaga di pekan ke-12 La Liga 2024/2025. Los Blancos akan menjamu Osasuna dalam laga itu.

Pertandingan antara Real Madrid melawan Osasuna itu akan digelar di Estadio Santiago Bernabeu, Madrid, Sabtu (9/11/2024) pukul 20.00 WIB.

Osasuna layak ekstra waspada. Sebab, Real Madrid sangat berpotensi mengamuk dalam pertandingan nanti.

Real Madrid sedang dihantui hasil buruk. Dalam dua laga terkini mereka, El Real selalu menelan kekalahan.

Real Madrid kalah 0-4 dari Barcelona dan 1-3 dari AC Milan dalam waktu yang berdekatan. Sialnya, kekalahan itu terjadi di depan muka pendukung sendiri.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Masih Pede

Real Madrid memang tengah dalam periode buruk. Penampilan mereka menurun belakangan ini.

Namun sang pelatih, Real Madrid Carlo Ancelotti tetap percaya diri dengan tim asuhannya. Bahkan, mereka yakin bisa meraih banyak gelar di musim ini.

"Saya masih melihat kami akan memiliki musim yang sukses dan bertarung memperebutkan gelar juara di semua kompetisi," tegas Ancelotti dalam konferensi pers jelang laga.

3 dari 5 halaman

Bukan Tim Sembarangan

Osasuna bukan tim yang sembarangan. Tim yang berasal dari Pamplona itu sangat bisa merepotkan Real Madrid.

Dalam beberapa musim terakhir, Osasuna tampil cukup konsisten. Hal itu pun ditunjukkan mereka di La Liga musim ini.

Osasuna menduduki posisi kelima klasemen sementara di musim ini. Ante Budimir dan kawan-kawan siap bersaing memperebutkan tiket ke Liga Champions musim depan.

4 dari 5 halaman

Prakiraan Susunan Pemain

Real Madrid (4-4-2): Andriy Lunin (Kiper), Lucas Vazquez, Eder Militao, Antonio Rudiger, Fran Garcia (Belakang), Eduardo Camavinga, Aurelien Tchouameni, Fede Valverde, Jude Bellingham (Tengah), Vinicius Jr, Kylian Mbappe (Depan).

Pelatih: Carlo Ancelotti

Osasuna (4-2-3-1): Aitor Fernandez (Kiper), Nacho Vidal, Unai Garcia, Jorge Herrando, Juan Cruz (Belakang), Iker Munoz, Pablo Ibanez, Iker Benito, Asier Osambela, Bryan Zaragoza (Tengah), Ante Budimir (Depan).

Pelatih: Vicente Moreno

Prediksi Bola.com: 60-40

Sabtu, 9 November 2024

Santiago Bernabeu

Pukul 20.00 WIB

Live: Vidio

5 dari 5 halaman

Persaingan di La Liga 2024/2025

Video Populer

Foto Populer