Informasi Klub
- JulukanDie Königsblauen, Die Knappen
- Tahun Berdiri4 Mei 1904
- KandangVeltins Arena (62,271 Kursi)
- PemilikClemens Tönnies
- ManajerMarkus Weinzierl
- LigaBundesliga
- Manufaktur SeragamAdidas
- Sponsor SeragamGazprom
- Pemain BintangKlaas-Jan Huntelaar, Benedikt Höwedes, Max Meyer
Musim 2015-2016
- Peringkat Liga5 (15 menang, 7 seri, 12 kalah)
- PelatihAndré Breitenreiter
- JuaraBayern Munich
Prestasi Klub
- Juara Bundesliga7 kali; 1934, 1935, 1937, 1939, 1940, 1942, 1958
- Juara DFB Pokal5 kali; 1937, 1971-72, 2000-01, 2001-02, 2010-11
- Juara DFL-Supercup; 1 kali2011
- Juara UEFA Cup; 1 kali1996-97
FC Schalke 04 atau biasa disebut dengan Schalke adalah sebuah klub asal Jerman yang berlaga di Bundesliga. Arti 04 pada nama Schalke adalah tahun berdiri Schalke, yaitu tahun 1904. Schalke telah lama menjadi sebuah klub sepak bola dan multi olahraga paling populer di Jerman meskipun masa kejayaan mereka sudah lama terjadi yaitu pada medio 1930-1940an. Schalke telah berlaga di Bundesliga, divisi tertinggi liga di Jerman.
Pada tahun 2015, Schalke telah memiliki kurang lebih sebanyak 140 ribu anggota dan menjadikan mereka sebuah klub multi olahraga terbesar kedua di Jerman dan keenam di dunia. Aktivitas lain yang ditawarkan Schalke adalah cabang atletik, bola basket, pingpong, olahraga musim dingin dan juga eGames atau game online.
Ditemukan tahun 1904, Schalke telah memenangi enam titel Bundesliga, lima DFB pokal dan 1 Piala UEFA. Sejak tahun 2001, kandang Schalke adalah Veltins Arena. Schalke memiliki sejarah rivalitas yang panjang dengan tetangga lembah Ruhr yaitu Borussia Dortmund yang kabarnya merupakan salah satu rivalitas paling dikenal di negara Jerman.
Prestasi lain yang diraih Schalke adalah klub ketujuh terbaik di Eropa oleh UEFA di tahun 2015. Sedangkan setahun sebelumnya, Schalke masuk dalam daftar yang dibuat oleh majalah Forbes sebagai 20 Klub Paling Bernilai di Dunia.
Alasan penjualan Leroy Sane
Direktur Olah Raga Schalke 04, Christian Heidel, buka suara soal alasan pihaknya menjual Leroy Sane ke Manchester City pada bursa transfer awal musim ini.
Heidel mengaku hal tersebut terpaksa dilakukan demi kebaikan kedua belah pihak.
Schalke akhirnya menyerah di tengah ambisinya menjaga Sane pada musim panas tahun ini. Dana 37 juta poundsterling atau setera Rp 640 miliar yang diajukan City untuk meminang penggawa timnas Jerman tersebut sulit ditolak oleh Schalke.
Selain itu, Leroy Sane juga tak berniat untuk melanjutkan kariernya bersama The Royal Blues. Pemain 20 tahun tersebut ingin hengkang ke klub lain terutama The Citizens.
Mengalahkan Manchester United Dalam Perburuan Pemain
Schalke 04 meresmikan perekrutan striker tim nasional Swiss, Breel Embolo, pada Minggu (26/6/2016). Pemain berusia 19 tahun itu menandatangani kontrak selama lima tahun.
Kepastian tersebut membuat beberapa klub besar peminat Embolo, seperti Manchester United harus gigit jari. Kabarnya, The Royal Blues harus menggelotorkan
dana sebesar 25 juta euro demi mendatangkan Embolo dari FC Basel.