Sukses


    Pemain Seleksi PSM Asal Brasil dan Australia Tiba di Makassar

    Bola.com, Makassar - Dua pemain asing, Rogelio Avilia (Brasil) dan Francesco Stella (Australia), dijadwalkan tiba di Indonesia, Selasa (10/5/2016) malam dan langsung ke Makassar. Keduanya dijadwalkan menjalani seleksi di PSM Makassar. Kepastian ini dikatakan Sumirlan, Direktur PSM kepada bola.com.

    "Seharusnya mereka sudah datang di Makassar, Minggu (8/5/2016). Tapi, mereka terkendala tiket penerbangan yang penuh," ujar Sumirlan.

    Menurut Sumirlan, kehadiran kedua pemain ini diharapkan bisa menutupi kelemahan PSM di posisi playmaker dan striker. Sumirlan menambahkan manajemen mempersilakan Rogelio dan Stella datang ke Makassar berdasarkan rekam jejak dan aksi mereka di video.

    "Dua kriteria itu sudah dipenuhi. Tapi, kami ingin melihat penampilan mereka secara langsung dan itu tugas coach Luciano untuk menyeleksi keduanya," papar Sumirlan.

    Rencananya, PSM akan mengadakan uji coba dengan tim lokal di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Makassar, Rabu (11/5/2016), di mana Rogelio dan Stella akan bergabung dengan pemain cadangan Juku Eja.

    Namun, dengan molornya kedatangan keduanya di Makassar, uji coba itu diundur sehari atau dibatalkan. Apalagi, tim akan bertolak ke Serui, Jumat (13/5/2016) malam. Berdasarkan jadwal Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 Presented by IM3 Ooredoo, PSM akan dijamu Perseru Serui di Stadion Manora, Senin (16/5/2016).

    Dikonfirmasi, pelatih PSM, Luciano Leandro, enggan berkomentar banyak terkait kedatangan dua pemain asing seleksi tersebut. "Tunggu saja kedatangan mereka. Saat ini, saya lebih fokus mempersiapkan tim ke Serui," katanya.

    Meski begitu, Luciano mengaku sudah melihat aksi Rogelio dan Stella lewat video rekaman dari manajemen PSM. "Saya berharap kondisi dan penampilan mereka sesuai dengan video. Mereka akan berguna buat buat PSM," kata Luciano.

    Kalau keduanya direkrut, dipastikan salah satu dari dua pemain asing di PSM saat ini, yakni Lamine Diarrasouba (Pantai Gading) dan Alex Silva (Brasil), bakal terdepak. Sedang satu pemain asing lainnya, Boman Aime (Pantai Gading) yang berposisi stoper aman.

    Video Populer

    Foto Populer