Sukses


    Umuh Muchtar Setuju Laga Persib Vs Persija Tanpa The Jakmania

    Bola.com, Jakarta - Manajer tim Persib Bandung, Umuh Muchtar memberikan komentar terkait laga Persib kontra Persija pada 16 Juli di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA). Kontroversi laga ‘panas’ tersebut masih berlanjut setelah PT GTS selaku operator memberikan opsi tanpa suporter tim tamu.

    Sebelumya, tersiar kabar bahwa pendukung Persija, The Jakmania besar kemungkinan bisa mendukung langsung tim kesayangannya di Bandung. Hal itu menyusul janji Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil saat final Piala Presiden 2015.

    Ridwan Kamil pernah mengatakan ia akan menyambut The Jakmania di Bandung jika Persija bertanding melawan Persib di bumi Parahyangan. Belum lama ini, Ridwan Kamil pun memberikan lampu hijau kepada The Jakmania untuk bisa mendukung Persija setelah melakukan pertemuan dengan pengurus pusat The Jakmania di Bandung.

    Baca Juga

    Akan tetapi, Umuh mengatakan Persib akan mengikuti peraturan dari PT GTS sebagai operator Torabika Soccer Championship presented by IM3 Ooredoo. 

    “Maksud dari GTS agar pertandingan aman. Jika Persija main di Bandung, The Jakmania tidak hadir dan begitu sebaliknya saat Persib ke Jakarta, bobotoh tidak usah datang,” jelas Umuh kepada wartawan di kawasan Senayan, Jakarta.

    Ditanya tentang kemungkinan pertandingan berlangsung tanpa penonton, Umuh tidak setuju dengan opsi itu. Menurutnya, tim akan sangat butuh dukungan penuh dari suporternya. Selain itu, hadirnya penonton turut menambah penghasilan klub melalui penjualan tiket.

    “Ya, kalau pendukung tuan rumah juga dilarang hadir ke pertandingan Persib-Persija itu namanya salah,” lanjut Umuh.

    Laga Persib kontra Persija memang baru akan digelar setelah lebaran. Akan tetapi rivalitas panjang kedua pendukung tim tersebut menjadikan laga tersebut mendapat perhatian lebih.

    Video Populer

    Foto Populer