Sukses


    Tak Kebagian Tiket Pesawat, 3 Pemain Bhayangkara SU Telat Latihan

    Bola.com, Surabaya - Pada latihan hari kedua pasca libur Lebaran, Selasa (12/7/2016), tiga pemain muda Bhayangkara Surabaya United masih absen. Tiga pemain itu adalah Fitra Ridwan, Zulfiandi, dan Ilham Udin Armaiyn. Mereka terlambat datang ke Surabaya karena tidak mendapatkan tiket pesawat ke Surabaya.

    Ilham sebetulnya sudah tiba di Surabaya. Namun karena ia baru sampai di mes Bhayangkara SU pada jam 17.00 WIB, Ilham tidak bisa mengikuti latihan. Rencananya, Ilham baru berlatih pada Rabu (13/7/2016) pagi.

    Lantaran terlambat datang, Ilham Udin Armaiyn mendapatkan porsi latihan lebih berat ketimbang pemain lain yang lebih dulu tiba di Surabaya. Ilham tidak sendirian, ia akan menjalani latihan fisik bersama Eljo Ernesto Iba, Sahrul Kurniawan, dan I Putu Gede Juni Antara.

    "Tujuannya untuk mengukur mereka setelah libur seminggu. Mereka latihan atau tidak, akan ketahuan tingkat kebugaran fisiknya," ujar Fatkur Rohman Kafrawi, pelatih fisik Bhayangkara SU.

    Sementara itu, Zulfiandi dan Fitra belum tiba di Surabaya. Ada kemungkinan keduanya tidak dibawa ke Tenggarong saat Bhayangkara SU menjalani laga tandang melawan Mitra Kukar Minggu (17/7/2016). Sebab, Bhayangkara SU bertolak ke Tenggarong pada Jumat (15/7/2016).

    Mereka terancam tidak dimasukkan ke rombongan karena ada kekhawatiran kebugaran mereka tidak bagus, sehingga percuma kalau dibawa ke Tenggarong. Namun, jika mereka tiba di Surabaya pada Rabu (13/7/2016) dan kebugaran mereka bagus, mereka akan masuk dalam daftar pemain yang diboyong ke Tenggarong.

    "Kami tidak mau ambil risiko. Dilihat saja kondisi mereka hingga menjelang keberangkatan untuk laga tandang melawan Mitra Kukar," ujar Ibnu Grahan, pelatih Bhayangkara SU.

     

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer