Sukses


    Prediksi PS TNI Vs Persib: Menang Lagi Maung Bandung

    Bola.com, Cibinong - Meski mendapat kenangan manis di Stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, pelatih Persib Bandung, Djadjang Nurdjaman menilai laga lanjutan Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo kontra PS TNI di Stadion Pakansari, Minggu (21/8/2016), bakal cukup berat.

    Berbeda dengan laga melawan Barito Putera, kali ini Persib akan bertindak sebagai tim tamu. "Kami akan menghadapi pertandingan yang cukup berat. Kami bertindak sebagai tim tamu walaupun sama seperti minggu lalu di Pakansari," ujar Djanur.

    Meski demikian,  lanjut Djanur, pasukannya akan bermain dengan kekuatan penuh menghadapi PS TNI. Ia pun berharap Atep dan kawan-kawan kembali meraih tiga poin walau bakal menghadapi permainan tak kenal lelah ala PS TNI.

    "Kami tahu pertandingan di sini (Pakansari), PS TNI sering meraih kemenangan dan hal itu harus kami waspadai. Kalau mau meraih target kami harus bekerja keras," katanya.

    Kembalinya Suharto AD sebagai nakhoda PS TNI juga diakui Djanur berpengaruh besar. Kehadiran mantan pelatih PSMS Medan menambah semangat tim sehingga PS TNI selalu tampil dengan motivasi tinggi.

    Pemain Persib, Atep, melewati pemain Barito Putera, Hansamu Yama, pada laga TSC 2016 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (13/8/2016). Persib menang 2-0 atas Barito Putera. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)(Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

    "Jadi Persib tidak boleh kalah dalam hal motivasi dengan mereka, tidak bisa biasa-biasa saja. Saya juga yakin dukungan suporter pasti akan banyak di Pakansari. Hal itu menjadi modal kami," ujarnya

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 2 halaman

    Rekor Bagus PS TNI

    Menurut Djanur, PS TNI dihuni pemain yang memiliki kecepatan dan masih muda. Maka itu, ia menilai dalam 2x45 menit tim asuhan Suharto tersebut akan bermain ngotot.

    "Saya mencatat hal yang perlu diperbaiki dan itu sudah kami evaluasi dalam latihan meski kami menang 2-0 atas Barito (Putera). Mudah-mudahan sudah mulai terlihat hasilnya saat lawan TNI," ucap Djanur.

    Di kubu lawan, PS TNI sedang dalam kondisi mental yang bagus saat menjamu Persib. Manahati Lestusen dan kawan-kawan sukses mengalahkan salah satu tim kuat di TSC 2016, Pusamania Borneo FC 3-1, pekan lalu. 

    Kemenangan atas tim asal Kalimantan Timur itu menjadi modal yang pas bagi PS TNI yang berstatus tuan rumah. Dalam pertemuan terakhir, PS TNI juga berhasil mengalahkan Persib 2-0 di penyisihan grup Piala Jenderal Sudirman, November 2015.

    Pemain PS TNI merayakan gol yang dicetak Wiganda Pradika ke gawang Borneo FC pada laga Torabika Soccer Championship 2016 di Stadion Pakansari, Bogor, Jawa Barat, Senin (16/8/2016). PS TNI menang 3-1 atas Borneo FC. (Bola.com/Vitalis Yogi Trisna)

    Dua hal tersebut bisa menjadi batu sandungan buat Persib untuk terus meraih hasil positif. Pemain sayap Persib, Zulham Zamrun juga sadar lagi kali ini tidak akan mudah buat timnya." Kami tahu pemain PS TNI kuat, tangguh, muda, dan punya semangat. Makanya, kami tak mau kalah semangat dan kalah motivasi," ia menuturkan.

    Perkiraan susunan pemain

    PS TNI (4-5-1): Dhika Bhayangkara; Wiganda Pradika, Wanda Syahputra, Hendri Aprilianto, Abduh Lestaluhu; Guntur Triaji, Manahati Lestusen, Legimin Raharjo, Suhandi, Erwin Ramdani; Aldino Herdianto

    Pelatih: Suharto AD

    Persib Bandung (4-3-3): I Made Wirawan; Jajang Sukmara, Yanto Basna, Vladimir Vujovic, Tony Sucipto; Kim Kurniawan, Hariono, Robertino Pugliara; Atep, Sergio van Dijk, Zulham Zamrun

    Pelatih: Djadjang Nurdjaman 

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer