Bola.com, Malang - Arema Cronus akan mendapatkan dukungan besar dari Aremania saat menjamu Mitra Kukar dalam lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo di Stadion Gajayana, Malang, pada Jumat (30/9/2016).
Indikasi bahwa laga itu akan ramai penonton terlihat dari penjualan tiket boks di kantor manajemen Arema. "Sudah ada beberapa bundel yang terjual," kata Ciptadi Purnama, karyawan manajemen Arema yang bertugas di tiket boks.
Aremania juga antusias menyaksikan tim kesayangannya bermain di Stadion Gajayana. Maklum, laga di stadion dengan kapasitas 35 ribu penonton itu akan menjadi ajang nostalgia. Terakhir kali Aremania memberikan dukungan langsung di Stadion Gajayana saat bermain di Liga Champions Asia tahun 2007 silam.
Advertisement
Baca Juga
"Khusus untuk laga di Gajayana, selain untuk nostalgia, kami akan memberikan teror kepada lawan di stadion," kata Achmad Ghazali, salah satu pentolan Aremania.
Pria yang kerap jadi humas tur Aremania itu juga meyakini rekan-rekannya ingin mengembalikan Stadion Gajayana sebagai tempat yang angker bagi setiap lawan. "Dari segi bangunan, tribun suporter Stadion Gajayana jaraknya lebih dekat dengan lapangan sehingga teror berupa nyanyian akan dirasakan betul oleh lawan," ia menegaskan.
Namun, hingga saat ini tiket yang ada belum terjual seluruhnya. Hanya ribuan lembar dari total 26.300 tiket yang kini bisa dipesan di tiket boks. Sedangkan sisanya akan dijual pada hari H di loket stadion.
Manajemen Arema cukup semringah dengan janji dari Aremania yang ingin memberikan dukungan penuh. Hal ini lantaran dalam tiga laga kandang terakhir di Stadion Kanjuruhan, hanya segelintir penonton yang datang.
Selain pemain kurang dapat suntikan motivasi, pemasukan Arema juga menurun. Namun, kali ini, meski main pukul 21.00 WIB, Aremania akan datang dengan jumlah besar karena lokasi Stadion Gajayana lebih dekat dari berbagi penjuru karena lokasi stadion berada di kota Malang.