Sukses


    Marcos Flores, Pujian, dan Kenangan Main di Si Jalak Harupat

    Bola.com, Bandung - Playmaker Persib Bandung, Marcos Flores, tampil cukup mengesankan saat Persib mengalahkan Semen Padang 1-0, Sabtu (19/11/2016), di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. Marcos pun mendapat pujian dari pelatih Djadjang Nurdjaman.

    Tidak hanya itu, pemain asal Argentina itu untuk kali pertama bersama Persib, tampil penuh selama 90 menit di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang. Mendapat pujian dari pelatih, pemain bernomor punggung 48 itu hanya tersenyum dan mengucapkan terima kasih.

    "Saya akan terus berusaha berkembang dan memberikan yang terbaik buat tim. Saya percaya dengan tim ini dan kami bisa semakin bagus," ucap Marcos, Minggu (20/11/2016) di Bandung.

    Marcos Flores berjanji di sisa Torabika Soccer Championship (TSC) 2016 presented by IM3 Ooredoo akan terus meningkatkan performanya agar tidak mengecewakan tim pelatih dan juga bobotoh Persib. "Kami masih ada lima pertandingan lagi, saya ingin keluarkan yang terbaik di sisa pertandingan ini," katanya.

    Diakui Marcos, untuk menunjukkan performa terbaik memang butuh proses dalam beberapa kali pertandingan. Namun, proses itu terganggu cedera yang dialaminya saat melawan Bali United (18/9/2016). Imbasnya, ia mengaku terlambat beradaptasi.

    "Tapi, sekarang saya sudah percaya diri dan senang semua pemain di sini percaya saya. Saya hormat dengan semua pemain di sini (Persib)," ungkapnya.

    Marcos juga menyatakan kegembiraan bisa bermain di Stadion Si Jalak Harupat. Terkait hal ini, ia mengaku punya kenangan khusus. Marcos mengaku jadi teringat momen saat tampil di Stadion Si Jalak Harupat kala masih membela Central Coast Mariners pada 2013. Hanya bedanya, kali ini ia bermain dengan dukungan puluhan ribu suporter yang memadati Si Jalak Harupat.

    "Saat bersama Central Coast Mariners itu saya mencetak dua gol. Kemarin (ketika melawan Semen Padang) seharusnya saya bisa mencetak satu gol," katanya.

    Marcos berharap di sisa laga kandang Persib, bisa terus bermain di stadion milik Pemerintah Kabupaten Bandung tersebut. apalagi kehadiran bobotoh dirasakannya berbeda.

    "Mungkin mereka berpikir itulah rumah mereka dan di situlah yang terbaik. Saya pikir sangat penting suporter merasa nyaman. Kalau memang enak main di Jalak (Harupat), sebaiknya Persib selalu bermain di situ," ungkap Marcos Flores.

     

    Video Populer

    Foto Populer