Bola.com, Solo - Persija Jakarta harus merasakan kekalahan di laga kandang terakhir mereka di pentas Torabika Soccer Championship 2016 presented by IM3 Ooredoo, Rabu (7/12/2016). Menjamu Persegres Gresik United dalam pekan ke-32 TSC 2016 di Stadion Manahan, Solo, Macan Kemayoran menyerah 0-1 dari Persegres.
Persegres mendapatkan peluang emas untuk mencetak gol pada menit ke-15 setelah Patrick da Silva menyongsong bola umpan silang dari sisi kiri. Namun, sayangnya tandukan kepala Patrick da Silva masih mengarah tipis di sisi kanan atas gawang Persija.
Advertisement
Baca Juga
Emmanuel Kenmogne hampir saja berhasil mencetak gol ke gawang Persegres pada menit ke-28. Namun, tembakan melambungnya yang tepat jatuh di dekat mistar gawang Persegres masih bisa diamankan oleh Achmad Faris. Hingga babak pertama usai kedudukan tetap imbang tanpa gol.
Tim ibu kota terus menekan sejak awal babak kedua. Bahkan Pelatih Persija Jakarta, Muhammad Zein Alhadad, menarik keluar Bambang Pamungkas pada menit ke-55 dan menggantinya dengan Abrizal Umanailo untuk menambah daya gedor Macan Kemayoran.
Namun, Persija justru kecolongan pada menit ke-58 dengan serangan balik cepat Persegres melalui Patrick da Silva. Pemain asal Brasil itu pun mengirimkan umpan kepada Ghozali Siregar yang sukses mencetak gol ke gawang Rizky Darmawan.
Belum genap satu menit setelah gawang tim tuan rumah kebobolan, Persija mendapatkan penalti setelah Greg Nwokolo dilanggar di kotak penalti.
Namun, Persija gagal menyamakan kedudukan setelah Emmanuel Kenmogne yang dipercaya menjadi eksekutor gagal melakukan tugasnya dengan baik. Meski kiper Persegres, Satria Tama, sudah terkecoh, sepakan Kenmogne menyamping ke sisi kanan gawang Persegres.
Persija mendapatkan peluang emas pada menit ke-63. Umpan silang dari Andik Rendika Rama ke kotak penalti berhasil diamankan oleh Abrizal Umanailo.
Pemain yang masuk menggantikan Bambang Pamungkas itu pun mengirimkan bola ke jantung pertahanan Persegres yang disambar oleh Ramdani Lestaluhu. Bola masuk ke dalam gawang tapi keluar lagi karena terbentur bek Persegres, Wismoyo Widhistio Putro.
Wasit tidak menganggap bola sudah masuk meski Ramdani Lestaluhu melakukan protes keras.
Emmanuel Kenmogne kembali mendapatkan kesempatan emas untuk mencetak gol bagi Persija pada menit ke-71. Striker asal Kamerun itu mendapatkan umpan silang yang disambutnya dengan tandukan kepala yang keras. Namun, sayang bola masih bisa ditepis oleh Satria Tama.
Persija terus menekan Persegres demi bisa mendapatkan setidaknya satu poin. Dalam 10 menit terakhir pertandingan, Macan Kemayoran terus menerus memberikan tekanan kepada tim tamu. Namun, tidak satu pun peluang yang didapatkan oleh Emmanuel Kenmogne, Ramdani Lestaluhu, serta Hong Soon-hak berbuah menjadi gol.
Kedudukan 0-1 untuk keunggulan Persegres pun menjadi hasil akhir dari pertandingan di Stadion Manahan. Tiga poin menjadi milik tim tamu. Namun, posisi kedua tim di klasemen TSC 2016 tidak berubah.
Persija Jakarta yang kehilangan tiga poin masih tetap di posisi kel-15 dengan 31 poin dari 32 laga. Sementara Persegres Gresik United tetap di posisi ke-17 meski mendapatkan tiga poin yang mengubah perolehan poin mereka menjadi 29 poin dari 32 laga.
Susunan pemain
Persija (4-3-3): M. Rizky Darmawan, Andik Rendika Rama, Vava Mario Yagalo, Willian Pacheco, Ismed Sofyan, Amarzukih, Hong Soon-hak, Ramdani Lestaluhu, Bambang Pamungkas, Greg Nwokolo, Emmanuel Kenmogne.
Pelatih: Muhammad Zein Alhadad
Persegres (4-2-3-1): Satria Tama, Sasa Zecevic, Wismoyo Widhistio Putro, Achmad Faris, Rival Jandera, Jusmadi, Inkyun Oh, Sidik Saimima, Agus Indra, Kushedya Hari Yudo, Patrick da Silva.
Pelatih: Eduard Tjong